Minggu, 14 September 2014

Kegiatan Posyandu Teratai II



(15/9) Posyandu Teratai II, Makassar melaksanakan kegiatan Posyandu bagi ibu -ibu hamil dan anak balita. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Petugas dari Puskesmas Batua Raya. Kegiatan posyandu balita ini tampak berjalan baik dan tidak mengalami kendala apapun. Dari sekitar 20 balita yang terdaftar, berat badan balita yang ditimbang tidak mengalami penyimpangan dengan umur balita.


“Tidak ada balita yang berada di bawah garis merah sehingga di posyandu Teratai II ini aman tidak ada kendala berarti.” Ungkap Ny Muhammad Imran  selaku pembina Posyandu Teratai II.

pemeriksaan ibu hamil
Selain dilakukan penimbangan, juga dibagikan tambahan makan untuk peningkatan gizi balita. Dimana untuk bulan Maret ini PMT yang diberikan berupa bubur kacang hijau yang bisa diambil oleh balita setelah penimbangan, selain itu juga dibagikan pula vitamin A untuk anak-anak balita.

pendataan anak balita


Tidak ada komentar:

Posting Komentar